Rabu, 12 Desember 2012

Pemrograman Visual (Borland Delphi 7.0)



Pemrograman Visual (Borland Delphi 7.0)


Pengenalan Aplikasi Visual
  • Aplikasi adalah adalah suatu subkelas perangkat lunak komputer yang memanfaatkan kemampuan komputer langsung untuk melakukan suatu tugas yang  diinginkan pengguna Biasanya dibandingkan dengan perangkat lunak sistem yang  mengintegrasikan berbagai kemampuan komputer, tapi tidak secara langsung menerapkan kemampuan tersebut untuk mengerjakan suatu tugas yang  menguntungkan pengguna. Contoh utama perangkat lunak aplikasi adalah pengolah kata, lembar kerja, dan pemutar media.
  • Visual adalah dapat dilihat
  • Maka Pemrograman(aplikasi) visual adalah pengembangan bahasa pemrograman untuk mendesain sebuah aplikasi yang user friendly (dapat dilihat oleh alat visual manusia yaitu mata) dan interaktif dengan end-user

Pendahuluan Borland Delphi 7.0
  • Delphi adalah sebuah bahasa pemrograman dan lingkungan pengembangan perangkat lunak. Produk ini dikembangkan oleh Borland
  • Dengan menggunakan Free Pascalyang merupakan proyek opensource, bahasa ini dapat pula digunakan untuk membuat program yang berjalan di sistem operasi Mac OS X dan Windows CE
  •  Keunggulan bahasa pemrograman ini terletak pada produktivitas, kualitas, pengembangan perangkat lunak,
    kecepatan kompilasi, pola desain yang menarik yang menarik serta diperkuat dengan pemrogramannya yang terstruktur

IDE (Integrated Development Environment) Delphi
Lingkungan pengembangan terpadu atau Integrated Development Environment (IDE) adalah bagian dari Delphi yang digunakan untuk memungkinkan pemrograman secara visual merancang tampilan untuk para user (antarmuka pemakai) dan menuliskan listing program atau kode.


1. Menu Bar
Berfungsi untuk memilih tugas-tugas tertentu, seperti memulai, membuka, dan menyimpan project, mengompilasi projectmenjadi file executable (EXE), dan lain-lain


2. Tool Bar/Speed Bar
Memiliki fungsi yang sama seperti menu bar, tetapi berfungsi seperti jalan pintas karena lebih praktis dalam penggunaannya


3. Component Palette
Component Palette berisi kumpulan ikon yang melambangkan komponen-komponen yang terdapat pada VCL (Visual Component Library). Pada Component Palette, akan ditemukan beberapa page control, seperti Standard, Additional, Win32, System, Data Access dan lain-lain. Ikon tombol pointer terdapat di setiap page control


4. Form
Form Designer merupakan suatu objek yang dapat dipakai sebagai tempat untuk merancang program aplikasi. Formberbentuk sebuah meja kerja yang dapat diisi dengan komponen-komponen yang diambil dari  Component Palette


5. Object Inspector
Object Inspectordigunakan untuk mengubah properti dan karakteristik dari sebuah komponen. Object Inspectorterdii dari dua tab, yaiti  Properties dan  Events.Tab  Properties digunakan untuk mengubahproperti komponen. Proerti dengan tanda + menunjukkanbahwa propeti tersebut mempunyai subproperti. Tab  Events, bagian yang dapat diisi dengan kode program tertentu yang berfungsi unuk menangani event-event(kejadian-kejadian yang berupa sebuah procedure) yang dapat direspon oleh sebuah komponen


6. Object Tree View
Object Tree View menampilkan diagram pohon dari komponen-komponen yang bersifat visual maupunnonvisual yang telah terdapat dalam  form , data module, atau  frame .  Object Tree View juga menampilkan hubungan logika antarkomponen

 
7. Code Editor
Code Editormerupaka tempat menuliskan kode program atau pernyataan-pernyataan dalam  Object Pascal.
Code Editordilengkapi dengan fasilitas highlight yang memudahkan pemakai menemukan kesalahan.
Title bar yang terletak pada bagian atas jendela code editor menunjukkan nama  file yang sedang disunting, serta pad a bagian informasi yang perlu untuk diperhatikan, yaitu :
  • Nomor baris/kolom yang terletak pada bagian paling kiri. Bagian ini berfungsi untuk menunjukkan posisi kursor di dalam jendela Code Editor.
  • Modified menunjukkan bahwa file yang sedang disunting telah mengalami perubahan tersebut belum disimpan. Teks ini akan hilang jika telah menyimpan perubahan.
  • Insert/Overwrite yang terletak pada bagian paling kanan menunjukkan bahwa modus pengetikan teks dalam jendela Code Editor.  Insert menunjukkan bahwa modus penyisipan teks dalam keadaan aktif, sedangkan Overwritemenunjukkan bahwa modus penimpaan teks dalam keadaan aktif.

 Langkah Awal Pembuatan Project :• Pilih menu File – New – Applications sehingga pada lembar kerja Delphi akan tampak sebuah form kosong
• Simpan rancangan proyek program aplikasi yang masih kosong tsb dengan perintah File – Save All sehingga tampil kotak dialog Save Unit 1  As seperti yang tampak pada gambar di bawah :



 • Pilih lokasi penyimpanan, kemudian kotak dialog
berikutnya yang akan muncul adalah kotak dialog Save Project1 As seperti yang tampak pd gambar di bawah :


 • Setelah menyimpan file Unit dan Project ke harddisk, maka Delphi akan membentuk file-file berikut:
- project1.dpr, file project yang berisi program utama dr aplikasi
- unit1.pas, file unit yg digunakan utk menangani kejadian pada form
- unit1.dfm, file yg berisi daftar komponen berikut propertinya
• Setelah menyimpan project ini, jalankan dengan cara memilih menu Run – Run, dengan tekan
tombol F9 atau klik tombol

0 Comments:

Post a Comment



By :
Free Blog Templates